Monday, March 10, 2014

Kata Bijak Mario Teguh Tentang Persahabatan Sejati


Berbagai Kutipan dan Kata Kata Motivasi Mario Teguh
salam super (MARIO TEGUH)

Sahabat saya yang baik hatinya, dalam artikel kali ini kita akan membahas  Kata Kata Bijak Mario Teguh tentang persahabatan, Semoga di dalam artikel ini kamu dapat menemukan arti sahat bagi diri kamu sendiri. Salam Super
Sahabat terbaik adalah dia yang dapat duduk berayun-ayun di beranda bersamamu, tanpa mengucapkan sepatah katapun, dan kemudian kamu meninggalkannya dengan perasaan telah bercakap-cakap lama dengannya.
Sahabat selalu ada untukmu, ketika kamu punya masalah. Bahkan terkadang memberi saran yang bodoh hanya tuk lihat kamu tertawa. 
Teman itu seperti bintang Tak selalu nampak Tapi selalu ada dihati, Sahabat akan selalu menghampiri ketika seluruh dunia menjauh Karena persahabatan itu seperti tangan dengan mata Saat tangan terluka, mata menangis Saat mata menangis, tangan menghapusnya. 
Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti, diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian. 

 Walau hanya empat kata bijak, semoga bisa membuat anda mengetahui siapa sahabat sejati anda.

Salam Super

Saturday, March 8, 2014

30 Kata Bijak Anime Paling Keren

Sebelumnya, mari kita menyimak pengertian Anime itu sendiri. Anime adalah suatu kata yang digunakan untuk menyebut film animasi, dalam hal ini animasi buatan Jepang. Bisa juga disebut Japanimation, tetapi sebutan ini sepertinya kurang populer.

Anime bisa dikatakan mirip dengan kartun (versi eropa), tapi gayanya yang berbeda. Karakter-karakter dalam anime kebanyakan mempunyai mata yang besar, kecuali karakter yang sudah dewasa, mempunyai mata yang sedikit kecil. Rambut dalam anime, diwarnai dengan berbagai macam warna.


Kata Mutiara Anime
Kata Bijak Anime

Kata-Kata Bijak Anime

1. "Kau pikir hanya dgn berusaha keras kau bisa meraih impian mu? tidak semua kerja keras itu terbayar...itulah logikanya." (Murasakibara ~ KnB)

2. "Membawa harapan tim adalah tugas seorang ace, kalau perlu akan kulewati batasku berapa kali pun." (Kagami ~ KnB)

3. "Ada yang bilang kalau seseorang yang melakukan hal bagus, akan mendapat hal yang bagus, kan."
(Law ~ One Piece)

4. "Di dunia ini hanya ada 2 jenis orang, yaitu yg mempunyai kekuatan untuk menguasai dan yg dikuasai." (Jinsuke ~ gamaran)

5. "Jangan menyerah... tak ada yg memalukan dari jatuh... yg memalukan adalah kalau tidak berdiri lagi" (Midorima ~ KnB)

6. "Jangan menangis, menangis tidak akan merubah apapun, dunia tidak pernah baik pada siapa pun"
(Ciel Phantomhive ~ Black Butler)

7. "Hanya orang bodoh yang mati demi cinta, aku akan bertahan hidup untuk cinta." (Ryo Saeba ~ City Hunter)

8. "Jangan tertipu oleh penampilan luar saja." (smoker ~ one piece)

9. "Kau tidak dapat mencapai apapun jika kau tidak membuat perubahan." (Tachibana ~ Nisekoi)

10. "Tidak ada artinya menyesali yg sudah terjadi." (Sorata ~ Sakurasou no Pet Kanojo)

11. "Hanya org bodoh yg menilai buku dari sampulnya. aku tak peduli soal reputasiku dikalangan org bodoh seperti itu." (Hinata ~ Boku Wa Tomodachi)

12. "Pepatah mengatakan, seseorang yg selalu menang, belum tentu jadi pemenang." (Kuno ~ Ranma 1/2)

13. "Bukan masalah 'baik' atau 'jahat', yg penting adalah bagaimana kau dapat menghasilkan keputusan itu sendiri." (tsunemori ~ psycho pass)

14. "Terkadang, ada sesuatu yg tidak dapat dihentikan oleh ucapan." (Rogue ~ Fairy Tail)

15. "Kau adalah temanku, dan jika kau merasa begitu, bahkan sedikit saja, aku sudah merasa senang." (Misaki ~ Sakurasou No Pet Na Kanojo)

16. "Dunia ini tidak mengenal atap... Ya, justru karena itulah jadi bermakna." (Takamura Mamoru - Hajime no Ippo)

17. Aku tak akan bilang kau bisa berhasil kalau tak menyerah. tp kalau kau menyerah, maka tak ada apa-apa lagi yang tersisa." (Aomine ~ KnB)

18. "Dalam tim tak ada yg namanya pemain yang tak berguna"(aomine ~ KnB)

19. "Bila kegagalan itu bagai hujan dan keberhasilan bagaikan matahari, maka butuh keduanya untuk melihat pelangi." (Kagome)

20. "Kalau tdk pernah berjuang sampai akhir kita tdk akan pernah melihatnya, walau ada di depan mata." (Marshall D. Teach - One Piece

21. "Lebih baik bergerak sebagai kelompok daripada bertindak atas keinginan sendiri." (Saeko Busujima ~ HOTD)

22. "Kamu tidak perlu mencari 100 teman, cari saja teman sejatimu yg 100 kali lebih berharga darimu" (Yozora ~ Boku Wa Tomodachi Ga Sukunai)

23. "Keadilan tanpa kekuatan itu kosong. kekuatan tanpa keadilan adalah kekerasan"(Musashi ~ Vagabond)

24. "Kau punya sahabat sejati yg takkan meninggalkanmu maupun menghianatimu. Mereka yg pantas diperjuangkan" (Rita ~ Sakurasou no Pet na Kanojo)

25. "Hati wanita memang bisa kau tundukkan, tapi tak akan bisa kau permainkan!" (Sonoko Suzuki - Detective Conan)
26. "Kamu seharusnya tidak menilai orang dari penampilannya." (Natsuki Hagiwara ~ anedoki)

27. "Kebenaran bkn dilihat dari bentuk luarnya saja. meskipun kita tak bisa mempercayainya, tapi seperti itulah kenyataannya" (Armin ~ SnK)

28. "Jangan menipu dan mengelabui dirimu sendiri. mereka yg tidak bisa menerima diri mereka yg sebenarnya selalu gagal." (Itachi ~ Naruto)

29. "Tidak peduli betapa sulitnya mengalahkannya, aku akan tetap berdiri tanpa ada kata menyerah" (Daimon masaru ~ Digimon savers)

30. "Daripada bersedih tentang masa lalu, lebik baik aku menikmati apa yang terjadi sekarang"(oz ~ Pandora Heart)

Itulah Kata-kata bijak anime yang bisa disampaikan. Semoga ungkapan bijak dan mutiara dari tokoh anime diatas dapat menginspirasi kita untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi
Baca Juga : Kumpulan Kata Bijak Dalam Kartun Spongebob Squarepants

Thursday, March 6, 2014

Kata Bijak Abraham Lincoln Yang Abadi

Abraham Lincoln
Abraham Lincoln
Abraham Lincoln (1809-1865) adalah salah satu presiden tersukses dalam sepanjang sejarah kepresidenan di Amerika terutama karena upayanya dalam mempersatukan bangsa dari perpecahan, memperjuangkan kebebasan kaum budak, serta perjuangannya dalam mengatasi perang saudara di Amerika pada masa itu.

Kendati pada masa kecilnya pernah bekerja sebagai tukang kayu, tukang pos hingga penjaga kedai, berkat kegigihannya dalam memperjuangkan kebebasan demokrasi serta upaya kerasnya dalam menentang perbudakan membawanya menjadi seorang pengacara yang kemudian terjun ke dunia politik yang sedang carut-marut pada masa itu.

Abraham Lincoln sempat beberapa kali gagal dalam pencalonan hingga akhirnya dirinya terpilih menjadi orang nomor satu di Amerika. Lincoln tewas terbunuh pada tanggal 15 April 1865 oleh seorang penembak yang juga pemain sandiwara bernama John Wilkes Booth yang kemudian diduga memiliki gangguan jiwa. Kisah Abraham Lincoln merupakan kejadian pembunuhan presiden pertama kali di Amerika menyusul John F. Kennedy yang juga bernasib sama kemudian.

Kebebasan demokrasi yang dinikmati oleh Amerika hingga saat ini masih dianggap merupakan hasil upaya dan jasa besar yang dibawa oleh Abraham Lincoln selama menjabat menjadi presiden.

Berikut adalah kumpulan kata bijak Abraham Lincoln yang terkenal hingga saat ini:

“Jangan khawatir bila anda tidak diakui, tetapi berusahalah agar anda layak untuk diakui”

“Anda dapat membohongi semua orang dalam satu waktu, dan beberapa orang dalam setiap waktu, tetapi anda tidak dapat membohongi semua orang sepanjang waktu”

“Seorang sahabat adalah orang yang memiliki musuh yang sama seperti yang anda miliki”

“Ingatkan selalu bahwa tekad Anda untuk sukses adalah lebih penting daripada hal lainnya”

“Amerika tidak akan pernah dihancurkan dari luar. Jika kita goyah dan kehilangan kebebasan kita, maka itu dikarenakan kita yang menghancurkannya”

“Pada akhirnya, bukanlah tahun-tahun dalam hidup anda yang dihitung. Tetapi hidup anda dalam tahun-tahun andalah yang dihitung”

“Karakter adalah bagaikan pohon dan reputasi bagaikan sebuah bayangan. Bayangan adalah apa yang kita pikirkan, dan pohon adalah wujud nyatanya”

“Pemerintahan ialah dari rakyat, oleh rakyat, untuk rakyat, yang tak akan binasa dari muka bumi”

“Ketika saya berbuat baik, saya merasa baik. Ketika saya berbuat buruk, saya merasa buruk. Itulah keyakinan saya”

“Kekhawatiran saya bukanlah apakah Tuhan berada di pihak kita. Tetapi kekhawatiran saya adalah untuk berada di sisi Tuhan, karena Tuhan selalu Benar!”

“Kebanyakan orang bahagia karena mereka menjadikan pikiran mereka demikian”

“Sesuatu mungkin datang kepada mereka yang menunggu. Hanya saja sesuatu itu pergi terhadap mereka yang terburu – buru”

“Saya tidak terikat untuk menang, tetapi saya terikat untuk menjadi nyata. Saya tidak terikat untuk sukses, tetapi saya terikat dengan cahaya yang saya miliki. Saya harus berdiri bersama dengan siapapun yang yang berdiri di jalur yang benar, dan berdiri dengan mereka yang saat itu benar, dan berpisah dengannya ketika mereka mulai salah”

“Beri aku enam jam untuk menebang sebuah pohon dan aku akan menghabiskan empat jam pertama untuk mengasah kapak”

“Saya sangat percaya kepada orang, jika diberikan kebenaran, mereka dapat diandalkan ketika menghadapi krisis nasional. Dan kuncinya adalah membawakan mereka pada hal-hal yang nyata sedang terjadi”

“Pastikan bahwa anda meletakkan kaki anda di tempat yang tepat, lalu berdirilah dengan kokoh”

“Oleh karena masalah kita baru, maka kita harus berfikir dengan cara baru dan bertindak secara baru pula”

“Sebuah rumah yang membelah dirinya sendiri, takkan dapat berdiri”

“Aku mengingat doa ibuku dan mereka selalu saja mengiringiku. Mereka tetap tinggal dalam diriku sepanjang hidup”

“Hal terbaik mengenai masa depan adalah ia datang pada suatu hari pada suatu waktu”

“Biarkan presiden untuk menginvasi negara tetangga, ketika ia menganggapnya perlu untuk mengusir invasi, dan anda mengizinkannya untuk melakukan hal demikian, ketika ia dapat menganggapnya perlu untuk satu tujuan – dan anda mengizinkannya untuk menciptakan perang dalam kesenangan”

“Mereka yang menolak kebebasan kepada orang lain, maka kebebasan itu tak layak pula untuk dirinya”

“Filosofi dari ruang sekolah dalam satu generasi, juga akan menjadi filosofi di pemerintahan pada masa mendatang”

“Apapun diri anda, jadilah seorang yang hebat”

“Menyebut ekor sebagai kaki tidak akan membuatnya menjadi kaki”

“Mimpi ku adalah sebuah tempat dan waktu dimana Amerika akan sekali lagi terlihat menjadi tempat harapan terakhir di muka bumi ini”

“Hal – hal yang ingin kutahu ada di dalam buku, sahabat terbaik adalah orang yang akan memberikanku sebuah buku yang belum aku ketahui”

“Saya tidak menyukai orang itu. Oleh karena itu, saya harus mengenalnya dengan lebih baik”

“Saya mengerjakan hal terbaik yang saya tahu, hal terbaik yang saya bisa, dan saya bermaksud untuk melakukannya sampai akhir”

“Setiap orang menyukai sebuah pujian”

“Saya tak akan menjadi seorang budak pekerja, maka itu saya tak akan menjadi tuannya. Dan ini mengekspresikan ide saya tentang adanya demokrasi”

“Orang yang terlihat biasa-biasa saja adalah yang terbaik di dunia. Itulah sebabnya Tuhan menciptakan begitu banyak dari mereka”

“Aku akan mempersiapkan diri dan suatu hari kesempatanku akan datang”

“Sepanjang hidup, aku telah mencoba memetik ‘thistle’ dan menanam bunga dimanapun bunga dapat tumbuh di dalam pikiran dan pemikiran”
(thistle = sejenis bunga)

“Aku menghancurkan musuhku ketika aku menjadikan mereka sebagai temanku”

“Saya seorang yang lamban, tetapi saya tak pernah mundur ke belakang”

“Perhatian terbesar saya bukanlah apakah anda telah gagal, tetapi apakah anda puas dengan kegagalan anda”

“Saya tidak terlalu memikirkan orang yang tak lebih bijaksana pada hari ini dibandingkan dirinya kemarin”

“Buku menunjukkan kepada seseorang bahwa pemikiran asli mereka bukanlah hal baru sama sekali”

“Hindarilah popularitas jika anda menginginkan kedamaian”

“Saya selalu menemukan bahwa belas kasihan lebih kaya dibandingkan dengan hukum yang ketat”

“Pernikahan bukanlah surga atau neraka, tetapi hanyalah penyucian”

“Aku tak pernah memiliki kebijakan, saya hanya melakukan yang terbaik setiap kali dan setiap hari”

“Sudah menjadi pengalaman saya, bahwa orang-orang yang tidak memiliki kejahatan memiliki kebajikan yang sangat sedikit”

“Tak peduli seberapa banyaknya kucing – kucing berkelahi, akan selalu ada banyak anak kucing pada akhirnya”

“Jika setelah anda kehilangan kepercayaan dari sesama, anda tak pernah bisa mendapatkan kembali pengakuan dan penghargaan dari mereka”

“Jika saya berwajah dua, akankah saya mengenakan yang satu ini?”

“Prinsip – prinsip penting haruslah memungkinkan, dan haruslah tidak fleksibel”

“Saya ingin melihat seseorang bangga dengan tempat dimana ia tinggal. Saya ingin melihat seseorang hidup sehingga tempatnya berada akan bangga terhadap dirinya”

“Saya berharap dapat berdiri cukup kokoh untuk tidak mundur, dan tidak maju terlalu cepat untuk menghancurkan masalah dalam negara”

“Ia yang memiliki hak untuk mengkritik, memiliki hati untuk menolong”

“Ada syair tua yang tak kuingat siapa penyairnya, berbunyi: “Kebenaran adalah anak daripada waktu”

“Jika ini adalah kopi, bawalah saya teh. Tetapi jika ini adalah teh, bawakan saya kopi”

“Tak ada orang yang cukup baik mengatur orang lain tanpa persetujuan dari yang lain”

“Cara bagi orang yang masih muda untuk berkembang adalah meningkatkan dirinya dalam segala hal yang ia mampu, tanpa mencurigai bahwa setiap orang ingin menghalangi dirinya”

“Setiap kali saya mendengar seseorang berdebat mengenai perbudakan, maka saya merasakan suatu dorongan yang kuat untuk melihat seandainya perbudakan itu terjadi pada dirinya sendiri”

“Orang – orang ini meminta hal yang sama, keadilan dan keadilan saja. Yang sejauh ini dalam kekuasaanku, mereka dan yang lainnya, sudah seharusnya memilikinya”

“Aku tak tahu siapa kakekku dulunya. Aku lebih peduli untuk mengetahui bagaimanakah cucunya akan menjadi pada hari kelak”

“Jika ada sesuatu hal yang dapat dilakukan seseorang dengan baik, ku katakan biarkan ia melakukannya! Berilah dia kesempatan”

“Orang – orang akan menyelamatkan pemerintah, jika pemerintah itu sendiri memang mengizinkannya”

“Opini publik di negara ini adalah segalanya”

“Kebijaksanaan adalah kemampuan untuk menggambarkan orang lain sebagaimana mereka melihat diri mereka sendiri”

“Ketidakjujuran dan sanjungan merupakan saudara kandung”

“Ketika anda menangkap gajah dari kaki belakangnya, maka ia akan berusaha untuk lari, maka hal yang terbaik adalah membiarkannya lari”

Demikianlah kata bijak Abraham Lincoln . Semoga memberi inspirasi dalam kehidupan kita
Baca Juga : Kumpulan Kata Bijak Albert Einstein

Kata Bijak ala Andrie Wongso

Andrie wongso (lahir 6 Desember 1954) merupakan salah satu motivator terbaik Indonesia yang telah banyak memberikan motivasi kepada orang banyak dengan kata kata bijak yang banyak diciptakannya. Selain sebagai motivator Andrie Wongso merupakan seorang pengusaha sukses di Indonesia. beliau bertekad mendedikasikan hidupnya untuk berbagai semangat, pengalaman hidup, cara meraih cita cita dan sukses dengan kata kata bijak beliau yang disusun dengan bahasa yang indah, lembut dan sederhana sehingga mudah dipahami oleh semua orang. Andrie wongso disebut-sebut sebagai The Best Motivator Indonesia atau Motivator nomor 1 Indonesia dari Kompas. Tetapi beliau lebih suka disebut "Sang Pembelajar". Itulah bukti kearifan dan kerendahan hati seorang Andrie Wongso.

Kata kata bijak motivasi Andrie Wongso telah menginspirasi banyak orang di Indonesia bahkan di dunia. banyak buku-buku beliau yang sudah sudah di terbitkan oleh perusahaan penerbit terkenal Indonesia dan beredar di banyak toko buku Indonesia baik ofline maupun online. sobat bisa membelinya jika berkenan. Namun, kali ini kata bijak super akan berbagi sedikit dari beberapa kata motivasi super Andrie Wongso kepada sobat semua. silahkan dibaca sendiri yah dibawah ini.


Cara terbaik mempunyai mimpi adalah mengetahui bagaimana cara mencapai mimpi tersebut.

Tekad merupakan sumber motivasi bagi kemajuan dan kesuksesan! Mereka yang memiliki tekad yang kuat, Dia bisa menciptakan apa yang TIDAK MUNGKIN menjadi MUNGKIN!

Kasih dan perhatian adalah kekuatan! Jika setiap hari kita mau memberikan kasih dan perhatian kepada orang-orang sekeliling kita, hidup akan terasa bahagia dan lebih bermakna.

Miliki keberanian menetapkan target! yakini dan percaya bahwa anda bisa SUKSES! Wujudkan melalui perjuangan nyata! Anda bisa menjadi seseorang seperti yang Anda inginkan!

Kekuatan dari kebiasaan yang terlatih dan fokus pada tujuan, akan mampu mengubah apa yang tidak mungkin menjadi mungkin! Apa yang tidak bisa menjadi bisa! aamiin

Jangan beri kesempatan pada diri sendiri untuk menunda-nunda sesuatu yang harus dilakukan. Pastikan untuk segera bertindak seperti yang telah Anda putuskan! ACTION IS POWER!

Jadilah “orang kecil” yang berpikir besar! Jangan jadi “orang besar” yang berpikir kecil/sempit.
 
Hidup terlalu singkat untuk memikirkan hal - hal yang tidak penting...

Jangan pernah ada niat untuk mengganggu orang lain. Namun.. jangan pernah melepas niat untuk selalu waspada

Apa Kabar? Luar Biasa!!” Setidaknya, dari sebuah ucapan, kita berharap itulah yang akan terjadi. Karena ucapan positif timbul dari pikiran dan wujud cerminan jiwa yang positif!

Kekayaan manusia yg paling bernilai: WAKTU. Jika mau lebih sukses, harus pandai memanfaatkan waktu & potensi kita dgn seefektif mungkin!

Jangan takut mencoba! Jangan takut memulai! Bila telah diperjuangkan dengan sungguh-sungguh, hasilnya sukses atau gagal, sesungguhnya semangat perjuangan itu telah memiliki kesuksesan tersendiri jangan pernah menyesal!

Orang yang sukses adalah orang yang memiliki keteguhan hati yang luar biasa.

Selama kita memiliki kemauan, keuletan, dan keteguhan hati, besi batangan pun bila di gosok terus-menerus, pasti akan menjadi sebatang jarum..miliki keteguhan hati!

Di balik setiap batu penghalang pasti ada hikmah yang tersembunyi, dan selalu ada pelajaran yang kita dapat mematangkan mental kita. Hadapi dengan berani setiap batu penghalang.

jika anda belum mendapatkan apa yang anda inginkan,,,setidaknya syukurilah apa yang telah anda dapatkan
 
Nikmati lah semua yg ada dan perbanyaklah rasa sukur maka hidup akan indah ...!
Kata kata bijak motivasi Andrie Wongso diatas semoga bermanfaat dan memberikan energi positif bagi siapapun yang membacanya. Terimakasih telah membaca dan Bagikan ke teman anda!.

Baca juga : Kumpulan Kata Motivasi dari Tung Desem Waringin

Tuesday, March 4, 2014

Kata Bijak Tentang kegagalan

Semoga  kata-kata motivasi tentang kegagalan dibawah ini dirasa sudah cukup untuk membentuk semangat baru dalam mengaruhi perjalanan hidup yang penuh akan kegagalan dan keputusasaan menuju akhir yang baik berupa kesuksesan dan kebahagiaan.

bisa saja gagal
Kata Bijak Kegagalan
Kegagalan adalah Cara Tuhan Mengajarkan kita tentang Pantang Menyerah,kerja keras, kesabaran, dan Percaya Diri
Kegagalan terbesar adalah apabila kita tidak pernah mencoba

Tidak ada jaminan KESUKSESAN, namun tidak mencobanya adalah jaminan KEGAGALAN

Yang ditakutkan bukan Kegagalan, tapi Nyerah sebelum sampai tujuan

Kegagalan hari ini tidak untuk disesali, tapi untuk dipelajari, karena setiap hari adalah kesempatan untuk memperbaiki diri

Kesuksesan yang paling besar dalam hidup adalah bisa bangkit kembali dari kegagalan.

Untuk mencapai kesuksesan besar, kita harus berani mengalami kegagalan besar.

Jangan pernah takut salah atapun gagal , karena kesuksesan yang besar berawal dari kegagalan

Kegagalan adalah guru yang keras, tapi ia tetap guru yang terbaik

Gagal, gagal, dan gagal bisa menghabiskan stock kegagalan

Rumus dalam hidup : "no no no no no yes!" Lebih banyak kegagalan, tapi satu kata yes akan mengubah hidup kita menjadi lebih baik.

Kegagalan mengajarkan kesadaran untuk belajar. Sementara kesuksesan menguatkan keyakinan untuk terus belajar!

Sukses adalah kemampuan untuk pergi dari suatu kegagalan tanpa kehilangan semangat

Orang yg tidak pernah gagal adalah orang yg tak akan pernah siap untuk menerima kegagalan jika suatu saat datang kepadanya

Biar ibu bapak menangis kerana kejayaan dan pencapaian kita. Tapi janganlah membuat ibu bapak menangis karena kegagalan dan keburukan kita

Kata Bijak Tentang kegagalan ala Tokoh Dunia


“Kebanggan kita yang terbesar adalah bukan karena tidak pernah gagal, tapi bangkit kembali ketika kita jatuh”. [Confusius]
“Keberhasilan adalah kemampuan untuk melewati dan mengatasi dari satu kegagalan ke kegagalan berikutnya tanpa kehilangan semangat”. [Winston Chucill]

“Orang-orang yang gagal di bagi menjadi dua, yaitu mereka yang berfikir gagal padahal tidak pernah melakukannya, dan mereka yang melakukan kegagalan dan tak pernah memikirkannya”. [John Charles]

“Kegagalan adalah satu-satunya kesempatan untuk memulai lagi dengan lebih cerdik”. [Henry Ford]

“Keberhasilan tidak diukur dengan apa yang anda raih, namun kegagalan yang telah anda hadapi, dan keberanian yang membuat anda tetap berjuang melawan rintangan yang datang bertubi-tubi”. [Orison Swett Marden]

“Kegagalan dapat di bagi menjadi dua sebab. Yakni, orang yang berfikir tapi tidak pernah bertindak, dan orang yang bertindak tapi tidak pernah berfikir”. [W.A. Nance]

“Tidak ada rahasia untuk menggapai sukses. Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras, dan mau belajar dari kegagalan”. [General Colin Powell]

“Kegagalan adalah sesuatu yang dapat kita hindari dengan, tidak mengatakan apa-apa, tidak melakukan apa-apa, dan tidak menjadi apa-apa”. [Denis Waitley]

“Ketika kegagalan menghampiri, cobalah mencari jalan lain. Sekalipun jalan yang diberikan Tuhan belum tentu yang tercepat, bukan juga yang termudah. Tapi sudah PASTi yang terbaik”.
“Hanya mereka yang berani gagal dapat meraih keberhasilan”. [John F. Kennedy]

“Ketika anda berhasil, teman-teman anda akhirnya mengetahui siapa anda. Ketika anda gagal, anda akhirnya mengetahui siapa sesungguhnya teman-teman anda”. [Aristoteles]

“Untuk merubah kegagalan menjadi indah adalah, tulis rencanamu dengan sebuah pensil, dan berikan penghapusnya kepada Tuhan. Karena Dia yang akan menghapus bagian yang salah dan menggantinya dengan yang terbaik untukmu”.

“Banyak kegagalan dalam hidup ini dikarenakan orang-orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan saat mereka menyerah”. [Thomas Alva Edison]

Tapi bagiku, kegagalan yang sesungguhnya adalah pada saat kita berhenti mencoba.

Demikian Kata Bijak Tentang kegagalan dari kutipan-kutipan para motivator dan mudah-mudahan sudah lebih dari cukup mampu membangun asa baru yang lebih bersemangat untuk mencapai cita-cita sukses.

Baca Juga : Kata Bijak Mario Teguh Tentang Cinta